Script Kode Agar Blog Tidak Bisa Dicopas

vektor ilustrasi kertas dan teks

Meskipun saya belum menemukan satu artikel dari blog saya yang di copas orang lain, tapi tidak ada salahnya ya toh kalau saya berantisipasi, melindungi tulisan jelek ini. Dengan cara memasukkan kode CSS anti copy paste.

Nih.. buat kalian yang mau artikelnya aman dari copy paste, silahkan masukkan kode ini ke dalam HTML blog. Tenang saja ini tidak begitu sulit kok. Berikut ini kodenya.

Script Kode Agar Blog Tidak Bisa Dicopas

Salin kode di bawah ini:
user-select:none;
 -moz-user-select:none;
 -ms-user-select:none;
 -khtml-user-select:none;
 -webkit-user-select:none
}
Cara menempatkannya:
  • Pergi ke dashboard blogger,
  • Pilih Tema,
  • Edit HTML,
  • Cari kode body {,
  • Lalu letakkan script di baris bawah sebelum "}",
  • Simpan template,
  • Selesai.
Keterangan:
Kode body mungkin ada banyak, cari yang mirip seperti gambar di bawah, (tekan CTRL + F) untuk memudahkan pencarian.
Kurang lebih nanti jadinya akan seperti ini:

contoh script blog anti copas
Setelah itu seluruh isi teks blog kalian tidak bisa di seleksi teksnya, baik di seluler maupun desktop.

Jika blog kalian berisi tutorial seperti blog saya ini yang menggunakan <pre> <code>, mungkin pengunjung membutuhkan kodenya untuk di copy. Sebaiknya tambahkan CSS dibawah ini agar hanya kode di dalam kotak script yang bisa di copas. Tempatkan kode ini pada CSS .post-body pre code kalian.
user-select: text;
    -webkit-user-select: text;
    -khtml-user-select: text;
    -moz-user-select: text;
    -ms-user-select: text;
    user-select: text;
}
Jika tidak menambahkan kode tersebut, pengunjung akan kesal, saya sendiri sering menemukan artikel seperti itu, jadi dia berbagi kode, tetapi kodenya tidak bisa di seleksi dan di copas, maksudnya apa coba, hehe.
Oke sekian dulu ya, yang masih kurang faham silahkan komen saja di bawah ya.

Saya senang menulis, menggambar, dan belajar otodidak.

Posting Komentar

Dilarang spam
© Pemalang Otodidak. All rights reserved. Developed by Jago Desain